Pemprov DKI Jakarta Dorong Transformasi Digital dan Budaya

Pemprov DKI Jakarta

Pemprov DKI Jakarta dalam forum Tourism Promotion Organization (TPO) Regional Meeting for Indonesia Member di Kota Batu, Jawa Timur, Sabtu (3/8). Dok. Beritajakarta.id

Berandaindonesia.com, Batu — Pemprov DKI Jakarta menegaskan komitmen mengembangkan pariwisata berbasis budaya, inovasi, dan teknologi. Pemerintah menyampaikan hal ini dalam forum Tourism Promotion Organization (TPO) Regional Meeting for Indonesia Member di Kota Batu, Jawa Timur, (3/8).

Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Pemprov DKI Jakarta, Andhika Permata, memaparkan strategi pengembangan pariwisata Jakarta. Strategi itu meliputi pemanfaatan transformasi digital, pelestarian budaya lokal, dan penguatan destinasi hijau.

“Pertemuan ini menjadi wadah strategi dalam memperkuat kerja sama antar kota, pertukaran praktik baik, serta memperluas jaringan promosi pariwisata di kawasan Asia Pasifik,” ujar Andhika.

Ia menambahkan, partisipasi Jakarta dalam forum ini mencerminkan keseriusan membangun pariwisata yang inklusif, inovatif, dan berkelanjutan. Jakarta juga terus memperkuat posisi menuju kota global yang kompetitif di sektor pariwisata.

Baca Juga  Tujuh Bangunan Kayu Terindah Seantero Rusia

Forum TPO tahun ini mengusung tema “Memberdayakan Pariwisata Daerah melalui Inovasi Ramah Lingkungan, Ketahanan Budaya, dan Transformasi Digital. Sebanyak 19 anggota dari berbagai daerah di Indonesia mengikuti kegiatan ini.

News