Prabowo Minta Tak Diberi Karangan Bunga di Hari Ulang Tahunnya

Prabowo

Presiden RI Prabowo saat berpidato saat pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI di Kompleks Parlemen, Jakarta. Dok: ANTARA

Berandaindonesia.com, Jakarta – Presiden Prabowo Subianto meminta masyarakat tidak mengirim karangan bunga untuk merayakan hari ulang tahunnya yang ke-74. Prabowo menganjurkan agar masyarakat menggunakan dana tersebut untuk membantu warga yang membutuhkan.

Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi menyampaikan pesan Presiden tersebut saat memberikan keterangan di Kantor Pos Indonesia Cikini, Jakarta, Jumat. Menurut Pras, sapaan akrab Prasetyo, Presiden secara khusus meminta hal ini kepada masyarakat dan pimpinan lembaga.

“Beliau berpesan, barangkali kalau yang belum terlanjur, beliau menyarankan untuk tidak perlu mengirim karangan bunga atau bunga apapun. Kalau ada rezeki, beliau lebih menyarankan agar kita bisa membantu saudara-saudara kita yang lebih membutuhkan,” kata Pras.

Baca Juga  RUU BUMN: Status Kementerian BUMN akan Turun Jadi Badan

Pras menambahkan, Presiden Prabowo tidak menggelar agenda khusus untuk merayakan hari lahirnya. Namun, Presiden tetap mengucapkan terima kasih atas perhatian dan doa dari masyarakat.

Selain itu, Presiden juga menitipkan pesan penghargaan kepada seluruh rakyat Indonesia. Menteri Sekretaris Negara menyampaikan apresiasi ini sebagai bentuk rasa hormat Presiden kepada masyarakat.

“Bapak Presiden tadi juga menyampaikan kepada kami untuk menyampaikan rasa terima kasih dan penghormatan yang setinggi-tingginya kepada seluruh masyarakat yang telah memberikan ucapan selamat dan mendoakan,” kata Pras.

Meski tidak ada perayaan resmi, sejumlah pejabat menghadiri syukuran sederhana di Istana Negara pada Jumat siang. Acara tersebut berlangsung secara kekeluargaan dengan menghadirkan pejabat parlemen hingga anggota Kabinet Merah Putih.

Baca Juga  Bupati Abdul Azis Tercepat Masuk Sel KPK

Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad mengunggah momen syukuran tersebut melalui akun Instagram resminya. Dalam unggahan itu, Presiden Prabowo tampak berdoa bersama dengan para pejabat mengelilingi tumpeng nasi kuning.

“Dengan penuh rasa bangga dan suka cita, kami selalu bersamamu dalam berjuang mewujudkan Indonesia adil makmur ke depan,” kata Dasco dalam keterangan unggahannya.

News